Friday 25 November 2011

Tumbuh Gigi

Assalamualaikumwarohmatullahhiwabarokatuh

Hi there! sebagai dentist, masa sih gue ga nulis mengenai per-gigi-an yah? dimulai dari yang simpleee bgt aja deh. Yaitu menjawab pertanyaan paling sering dikemukakan mommy2, mengenai kapan waktu tumbuh gigi. Sebenarnya waktu erupsi (tumbuh) gigi tiap individu bervariasi, tidak ada yang saklek, sehingga membuat moms panik kalau sudah melewati bulannya yang harusnya tumbuh, ini belum tumbuh, sabar Mom, waktu erupsi gigi dipengaruhi oleh banyak faktor. Disini akan ku kasih waktu tumbuh gigi rata-rata. 


    
Gigi Susu 



Menjaga kesehatan gigi susu itu sangatlah penting, sebab, gigi susulah yang menjadi guide bagi tumbuhnya gigi tetap. Dan yang tak kalah penting dengan kesehatan gigi susu terjaga, anak akan selalu ceria, pola makan tidak terganggu, sehingga pertumbuhan dan perkembangan anak akan maksimal. Kepingin doong lihat anak bebas dari yang namanya sakit gigi,, ? 




Ini nih, senyum ceria gigi sehat :)) (aamiin,YRA..)  

So, tips penting yang musti dicatet :
  • Dari mulai cuma ada 1 gigi tumbuh aja nih ya, biasakan menyikat gigi, so baby ga freak out kalo liat sikat gigi, atau sikat gigi masuk ke dalam mulutnya.
  • Perkenalkan dokter gigi sedini mungkin, cuma untuk cek aja, kenalan sama sosok dokter gigi dan tempat praktek+kursi dental yang ajaib dan baru baginya, buat dia ga takut dan senang pergi ke dokter gigi.
  • Kalau gigi anak kita masih belum tumbuh juga jauh waktunya dari waktu rata2, ada baiknya periksa juga ke dokter gigi, biar dipastikan kalau memang benihnya ada.

 Nah, setelah gigi susu tanggal, akan bergantilah dengan gigi tetap, gigi yang akan tetap bersama kita gaakan ada gantinya lagi, hehe.. Ini dia waktu erupsinya










No comments:

Post a Comment